Jalan-jalan ke Raja Ampat

beberapa waktu lalu, bersamaan dengan rapat koordinasi kantor, saya jalan-jalan ke Raja Ampat. huray. Dengan waktu yang singkat, harus bisa maksimal ni jalan-jalannya. kamera disiapkan, baju disiapkan, badan juga disiapkan. hehe.. Singkat cerita, sampai juga rombongan kami di Raja Ampat. ini beberapa oleh-olehnya. 🙂

 

masih di kapal…….lagi perjalanan ke Raja Ampatnya. Foto bersama teman-teman kantor (sudah bukan teman kuliah lagi bahasanya.hehe). 🙂

 

mendarat di salah satu pulau di kepulauan Raja Ampat yaitu Waiwo. Sambutan hangat dari pelabuhan yang kecil karena memang di bawah sini sudah karang-karang jadi tidak mungkin kapal besar bisa singgah.

 

eits,,,,belum sampe di daratan ( masih di atas pelabuhan ini ) tergoda liat ikan-ikan yang terlihat di pinggir pelabuhan. Buka tas, ambil biskuit, kasih makan dulu. hehehe. banyak-banyak kasih makan pak!!!hehe

 

melihat pantai dan air yang jernih seperti ini, langsung tergoda buat main air. Padahal dalam rombongan ini juga ada pejabat-pejabat DJPB. Tapi nafsu sudah membuncah, nyemplung!!!!!hehe

 

numpang narsis dikit. hehehe

 

tak terasa sore sudah menjelang……kami terpaksa harus pulang…..hmmmm……next time I’ll be back. with proper equips off course. hehehe

 

finally, catching the sunset……worth it lah berkunjung ke Raja Ampat itu. Mahal sih,,,,,tapi bener-bener mantab. 🙂

 

Sekian dan terima kasih 🙂


Kabupaten Raja Ampat

Kabupaten Raja Ampat adalah salah satu kabupaten di provinsi Papua Barat,Indonesia. Ibukota kabupaten ini terletak di Waisai. Dengan jumlah 610 pulau yang ada, kabupaten ini memiliki potensi wisata bahari (kelautan).

Jalan-jalan ke Raja Ampat by Cosmas Sakti Wijaya Adi is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Info sebelumnyaDirgahayu Republik Indonesia Ke-67
Info berikutnyaInisiatif Besar dari Si Kecil
Saya seorang mahasiswa. Saya seorang laki - laki. Saya seorang anak. Saya seorang paman, belum menjadi bapak. Banyak teman saya bilang saya autis. Saya lebih suka game sendiri daripada kumpul - kumpul dan berinteraksi dengan dunia luar. Alasan lain karena saya tidak punya pacar, walaupun agak aneh (jika saya pergi bareng cewe langsung disoraki). Alasan lain lagi karena teman saya sedikit. kata dosen psikologi saya, saya seorang plegmatis. cuek, tidak peduli dengan keadaan sekitar, pemalas. Itu kata mereka. Kata saya, saya adalah apa yang saya inginkan dan saya pikirkan. Saya mempunyai banyak mimpi; dan saya akan berjuang demi mimpi - mimpi saya. Saya yakin, saya pasti bisa mewujudkan banyak mimpi saya.